Menu

Mode Gelap

Advetorial 01:55 WIB ·

Zairullah Azhar Gelar Open House Setelah Shalat Idul Adha 1445 Hijriyah


 Zairullah Azhar Gelar Open House Setelah Shalat Idul Adha 1445 Hijriyah Perbesar

BATULICIN –  Bupati Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), Zairullah Azhar, melaksanakan Sholat Idul Adha 1445 Hijriyah bersama masyarakat Tanah Bumbu di Masjid Darul Azhar, Kecamatan Simpang Empat, Senin (17/6/2024).

Adapun Imam dalam Sholat Idul Adha yakni H Abdul Hamid, sedangkan Khutbah Idul Adha disampaikan Ustadz Hidayatullah Ali.

Hadir juga Sekretaris Daerah (Sekda), Asisten, Staf Ahli, dan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Tanah Bumbu.

Zairullah Azhar dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur karena dapat berkumpul kembali melaksanakan Sholat Idul Adha.

“Kami mengajak jamaah untuk sama-sama berdoa. Semoga mereka yang menunaikan ibadah haji senantiasa diberikan kesehatan, perlindungan, dan kemampuan menunaikan seluruh rangkaian ibadah haji serta kembali ke tanah air sebagai haji yang mabrur dan mabruroh,” ungkapnya.

Usai melakukan Sholat Idul Adha, Zairullah Azhar menggelar halal bi halal dan silaturahmi di Pendopo Istana Anak Yatim.

Orang nomor satu di Kabupaten Tanah Bumbu tersebut didampingi istri, Hj Windarti, dan Kepala SKPD menerima tamu yang datang.

Selain jajaran pemerintah daerah dan pegawai purna tugas, tampak pula masyarakat Tanah Bumbu hadir pada open house tersebut.

Zairullah Azhar menerima tamu dan undangan mulai pukul 08.30 Wita dengan suguhkan beragam menu makanan daerah.

Artikel ini telah dibaca 25 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati Bang Arul Dukung Penuh Aksi Sosial Dandim 1022, Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu

13 Juni 2025 - 00:14 WIB

PMI Tanah Bumbu Masa Bhakti 2025-2030 Resmi Dilantik, Bupati Andi Rudi Latif Tegaskan Dukungan Pemerintah Daerah

7 Juni 2025 - 00:30 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Buka FGD Asistensi RPJMD 2025-2029

5 Juni 2025 - 03:32 WIB

Lomba Menu B2SA Berbasis Pangan Lokal, Bupati Andi Rudi Latif Dorong Konsumsi Sehat dan Generasi Cerdas

2 Juni 2025 - 15:21 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila: Jadikan Pancasila Inspirasi dalam Berkarya

2 Juni 2025 - 07:50 WIB

Perdana, Apel Harlah Gerakan Pemuda Ansor ke-91 Dipimpin Langsung oleh Bupati Andi Rudi Latif

1 Juni 2025 - 22:27 WIB

Trending di Advetorial