Menu

Mode Gelap
Tahun Ini Pemkab Tanbu Bangun Stadion, Bukti Komitmen Bupati Zairullah Dukung Kemajuan Olahraga Pasar Murah dan Wadai Ramadhan Desa Karang Bintang Langsung Diserbu Warga Satgas Pangan Tanbu Pantau Harga Pangan Jelang Ramadhan Wabup Muh Rusli Resmikan Mushola Baitul Atiq di Kelurahan Kampung Baru Kunjungi DPR RI Pemkab Tanbu Lakukan Audensi Dengan Fraksi PKB

Advetorial · 2 Jun 2023 06:24 WIB ·

Wabup Muh Rusli Pimpin Apel Peringatan Hari Lahir Pancasila


 Wabup Muh Rusli Pimpin Apel Peringatan Hari Lahir Pancasila Perbesar

BATULICIN,Newskalsel.com – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) turut memperingati hari lahir (Harlah) Pancasila dengan menggelar upacara yang berlangsung di halaman kantor Bupati di Gunung Tinggi, Batulicin, Kamis (1/6/2023).

Bertindak selaku inspektur upacara dalam peringatan tersebut Wakil Bupati Tanah Bumbu HM.Rusli S.Sos, dengan komandan upacara Ipda Dedi Harianto. Peserta upacara terdiri unsur TNI, Polri, ASN, dan lainnya.

Dalam sambutannya, Wabup menyampaikan sebagaimana di ketahui bersama, peringatan Hari Lahir Pancasila pada tahun ini mengusung tema “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global”.

Tema ini mengajak kita untuk merenungkan dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam lingkungan keluarga, perkantoran, maupun masyarakat. Selain itu dengan pemikiran ini kita dapat membangkitkan generasi yang kolaboratif, juga siap membantu membangun peradaban yang lebih baik.

“Melalui peringatan ini dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan global, khususnya dalam mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas, Produktif, dan Berakhlak Mulia di Kabupaten Tanah Bumbu ini,” kata Wabup.

Selanjutnya, gotong royong juga merupakan semangat yang melekat pada bangsa Indonesia sejak zaman dahulu, semangat ini memupuk perasaan gotong royong, solidaritas, dan kepedulian terhadap sesama.

Gotong royong mengajarkan kita untuk bekerjasama dalam mencapai tujuan bersama, tanpa memandang perbedaan sosial, agama ataupun budaya.

“Oleh karena itu, kami berharap agar kita semua selalu mengingat betapa pentingnya gotong royong dalam membangun peradaban yang maju, berkelanjutan, serta dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan global, utamanya dalam mendukung visi Pembangunan Daerah yaitu Membangun Tanah Bumbu Maju, Mandiri, Religius dan Demokratis.,”tutupnya.

Selain itu, tamu undangan pada peringatan itu juga dihadiri Kapolres Tanbu, Dandim 1022 Tanbu, perwakilan Forkopimda Tanbu serta pengurus PKK Tanbu, pengurus Persit Kartika Candra Kirana, dan lainnya.

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Keberhasilan Bidang Bina Marga Tanah Bumbu Tangani Jalan dan Jembatan Tahun 2024

31 Januari 2025 - 05:20 WIB

Ikuti FGD SP4N LAPOR! Kemenpanrb, Kabid IKP Tanbu: Efektivitas Layanan Prioritas Utama

24 Januari 2025 - 02:05 WIB

Program Makanan Bergizi di Kabupaten Tanah Bumbu

23 Januari 2025 - 02:00 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Menggelar Workshop Budaya Anti Korupsi

22 Januari 2025 - 03:50 WIB

Petugas Damkar Tanah Bumbu Berhasil Evakuasi Ular Sanca

22 Januari 2025 - 03:45 WIB

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Pangan Nasional

22 Januari 2025 - 03:39 WIB

Trending di Advetorial