Menu

Mode Gelap
Tahun Ini Pemkab Tanbu Bangun Stadion, Bukti Komitmen Bupati Zairullah Dukung Kemajuan Olahraga Pasar Murah dan Wadai Ramadhan Desa Karang Bintang Langsung Diserbu Warga Satgas Pangan Tanbu Pantau Harga Pangan Jelang Ramadhan Wabup Muh Rusli Resmikan Mushola Baitul Atiq di Kelurahan Kampung Baru Kunjungi DPR RI Pemkab Tanbu Lakukan Audensi Dengan Fraksi PKB

Lapsus · 22 Mar 2023 05:33 WIB ·

Sambut IKN Sejumlah Program Pembangunan Prioritas Pemkab Tanbu Segera Dilaksanakan


 Sambut IKN Sejumlah Program Pembangunan Prioritas Pemkab Tanbu Segera Dilaksanakan Perbesar

Lapsus Pembanguan Daerah

BATULICIN,Newskalsel.com – Ada sejumlah program prioritas Pemerintah Kabupaten Tanahbumbu, untuk kemajuan dan sebagai penyangga IKN. Ini tentunya terus dipersiapkan menyamnut IKN di Kalimantan Timur.

Di anyara sejumlah program tersebut mulai dari Pembangunan Gerbang perbatasan, Revitalisasi Siring Pagatan hingga adanya pembangunan Rumah Sakit Tipe D di Kecamatan Satui.

Program itu ada yang sudah dijalankan di 2022 dan ada dimulai pada 2023 ini. Semua rencana program strategis itu bersumber dari dana APBD Pemkab Tanah Bumbu (Tanbu).

” Semua program strategis ini akan kita mulai di 2023 meski sudah ada yang mulai berproses di 2022 dan sumber dananya dari APBD,” kata Anwar Sadat selaku Kepala Badan Perencanaan dan Litbang Kabupaten Tanah Bumbu.

Program ini yang dicetuskan Bupati Tanah Bumbu dr HM Zairullah Azhar bersama Wakil Bupati Tanah Bumbu, H Muhammad Rusli, untuj kesejahteraan masyarakat di Bumi Bersujud ini.

Disebutkan Anwar Sadat, proyek strategis ini tentunya demi pengembangan Tanah Bumbu sehingga program pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, pembangunan pintu gerbang, rumah sakit tipe D di Kecamatan Satui, revitalisasi kawasan pesisir pantai bersujud, pembangunan distribusi SPAM, dan lainnya bisa berjalan dengan lancar.

Selain itu, Kepala Bappeda Litbang Tanbu, Andi Anwar Sadat melalui Kabid Perencana Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Pada Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappedalitbang) Kabupaten Tanahbumbu, A Malik, juga menmabahkkan terkait rencana pembangunan rumah dinas pimpinan.

Dua rencana pembangunan rumah dinas (Rumdin) Bupati dan Wakil Bupati dianggarkan tahun ini juga.

” Insya Allah dianggarkan perubahan di tahun 2023, untuk rumah dinas Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu, ” katanya, belum lama tadi.

Untuk kedua bangunan itu, lanjut Malik, anggarannya kurang lebih sekitar Rp 7 Miliar, dan itu nanti dimasukkan diperubahan 2023.

Sedangkan untuk lokasinya, sesuai masterplannya disekitar Perkantoran Gunung Tinggi Kecamatan Batulicin.

” Jadi semuanya dianggarkan di perubahan di tahun 2023, semoga ini berjalan dengan lancar sesuai harapan, ” tandasnya.

Konsep rumah dinasnya, juga tidak rumit tentunya ada fasilitas pendopo dan ruang pertemuan hingga kolam renangnya. Desain rumah dinas pun juga sudah ada sehingga tingg menunggu anggaran perubahan. (*)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Peran Pemkab Tanbu, Bikin Produksi Pertanian Tahun 2023 Melonjak

30 September 2023 - 04:23 WIB

Sehari Sebelum Pilkades Serentak, Logistik Didistribusikan ke 60 Desa, Warga Dihimbau Turun ke TPS

29 September 2023 - 01:01 WIB

Inisiatif Anggota Dewan dan DKPP Tanbu, Gapoktan Sehati Kersik Putih Terima Hibah Alsintan

29 September 2023 - 00:38 WIB

Bupati Tanbu Buka Kick Off Meeting Rencana Awal RPJMD 2025-2045

27 September 2023 - 00:41 WIB

Dinas PMD Kumpulkan 60 Kades Terpilih, Berikan Arahan Persiapan RPJMDes dan Persiapan Pelantikan

26 September 2023 - 00:42 WIB

Cemerlang, Ide Bupati Tanah Bumbu Bangun Pendopo

25 September 2023 - 04:20 WIB

Trending di Advetorial