Menu

Mode Gelap
Tahun Ini Pemkab Tanbu Bangun Stadion, Bukti Komitmen Bupati Zairullah Dukung Kemajuan Olahraga Pasar Murah dan Wadai Ramadhan Desa Karang Bintang Langsung Diserbu Warga Satgas Pangan Tanbu Pantau Harga Pangan Jelang Ramadhan Wabup Muh Rusli Resmikan Mushola Baitul Atiq di Kelurahan Kampung Baru Kunjungi DPR RI Pemkab Tanbu Lakukan Audensi Dengan Fraksi PKB

Advetorial · 16 Mar 2023 13:29 WIB ·

DWP Tanbu Gelar Workshop Makeup


 DWP Tanbu Gelar Workshop Makeup Perbesar

BATULICIN, Newskalsel.com – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Tanah Bumbu (Kab Tanbu) menyelenggarakan kegiatan The Makeup Workshop di gedung PKK Tanbu, Kamis (16/3/2023).

The Makeup Workshop yang digelar dalam rangka meningkatkan kepercayaan diri saat melakukan aktivitas sehari-hari tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua DWP Tanbu Hj Hasnah Mashude.

Adapun peserta workshop terdiri dari anggota DWP se-Tanah Bumbu.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan menambah wawasan dalam menggunakan tata rias wajah,” sebutnya.

Hj Hasnah Mashude menambahkan bahwa kepercayaan diri dan penampilan yang menarik dibutuhkan oleh seluruh wanita. Namun, masih banyak wanita yang kurang memahami bagaimana cara menggunakan makeup secara tepat, serta memiliki kekhawatiran untuk memilih produk yang digunakan.

Oleh karena itu, melalui kegiatan The Makeup Workshop ini diharapkan dapat meningkatkan skill makeup sehingga meningkatkan kepercayaan diri.

“Tampil cantik dan percaya diri perlu dimiliki oleh seorang wanita, namun masih banyak wanita yang kurang paham dengan langkah-langkah makeup yang tepat dan terkadang memiliki rasa khawatir terhadap produk yang digunakan. Berdasarkan kekhawatiran itu, DWP Kabupaten Tanah Bumbu menyelenggarakan kegiatan The Makeup Workshop,” jelas Hj Hasnah Mashude.

Ia juga menambahkan, bahwa kecantikan secara fisik melalui Makeup itu penting, akan tetapi mempercantik sikap diri lebih penting sehingga mampu memunculkan Inner beauty atau kecantikan yang berasal dari dalam diri.

Sementara itu, para peserta makeup workshop mengaku senang dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut karena banyak manfaat yang bisa diambil mengenai tata cara penggunaan produk tata rias.

Kegiatan kali ini menghadirkan narasumber Makeover Harpi Melati yang ahli dalam tata rias.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Keberhasilan Bidang Bina Marga Tanah Bumbu Tangani Jalan dan Jembatan Tahun 2024

31 Januari 2025 - 05:20 WIB

Ikuti FGD SP4N LAPOR! Kemenpanrb, Kabid IKP Tanbu: Efektivitas Layanan Prioritas Utama

24 Januari 2025 - 02:05 WIB

Program Makanan Bergizi di Kabupaten Tanah Bumbu

23 Januari 2025 - 02:00 WIB

Pemkab Tanah Bumbu Menggelar Workshop Budaya Anti Korupsi

22 Januari 2025 - 03:50 WIB

Petugas Damkar Tanah Bumbu Berhasil Evakuasi Ular Sanca

22 Januari 2025 - 03:45 WIB

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Pangan Nasional

22 Januari 2025 - 03:39 WIB

Trending di Advetorial