Menu

Mode Gelap

Advetorial 02:35 WIB ·

72 Desa di Tanbu Rawan Akan Bencana Banjur


 72 Desa di Tanbu Rawan Akan Bencana Banjur Perbesar

BATULICIN,Newskalsel.com – Ada sebanyak 72 desa yang masuk dalam kategori rawan bencana alam khususnya banjir di Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) yang berada di Daerah Aliran Sungai (DAS).

Itu tersebar dibeberapa kecamatan di antaranya Das Kusan Hilir, Sungai Loban, Satui, Kusan Hulu, Kusan Tengah dan Karang Bintang.

Hal ini disampaikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu, Sulhadi, usai gelaran Apel Siaga Bencana dalam rangka antisipasi menghadapi bencana hidrometeorelogi, Banjir, Tanah Longsor, Angin Puting Beliung dan Gelombang pasar laut (Rob) di Kabupaten Tanah Bumbu di halaman kantor Bupati, Kamis (15/11/22).

” Daerah rawan bencana banjir, rata-rata semuanya yang berada dikawasan DAS, ketika curah hujan tinggi maka potensi banjir cukup tinggi, ” kata Sulhadi.

Ia mengatakan, potensi banjir ini memang cukup tinggi apalagi dari perkiraan BMKG menyebutkan Desember hingga Februari ini, curah hujan tinggi sehingga perlu diwaspadai.

” Belum lagi daerah rawan longsor, ada sejumlah kawasan yang rawan longsor terutama dikawasan Kecamatan Mantewe dan Jalan Batulicin kandangan yang rawan, ” katanya.

Sebab itu, perlu antisipasi dengan apel siaga bencana bersama semua sejumlah instansi, TNI Polri, Dishub, Basarnas, BPBD, Satpol PP dan Damkar dan relawan yang ada di Tanbu.

” Kegiatan ini kita laksanakan serentak di semua kecamatan sebagai langkah kesiapan tanggap bencana dan antisipasi, ” katanya.

Sementara itu, Bupati Tanah Bumbu dr HM Zairullah Azhar, menyampaikan apel yang dilaksanakan sangat bermanfaatkan dan sebagai langkah antisipasi pencegahan bencana di Bumi Bersujud ini.

” Pencegahan ini adalah tugas bersama untuk penanganan dan pencegahan serta antisipasi mulai dari tingkat RT, Desa hingga tingkat Kabupaten. Kita berjuang bersama-sama dan ini sebagai perjuangan bersama sebagai ladang pahala, ” katanya.

Artikel ini telah dibaca 33 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ketua TP PKK Tanah Bumbu Andi Irmayani Rudi Latif : Program PKK Harus Selaras dengan Visi Misi Bupati 2025-2030

14 Maret 2025 - 08:24 WIB

Hadiri RUPS Bank Kalsel, Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif: Dividen Untuk Pembangunan SDM dan Ekonomi Daerah

14 Maret 2025 - 07:10 WIB

Bupati Andi Rudi Latif Ajak Wujudkan Sekolah Berbudaya dan Berwawasan Lingkungan

14 Maret 2025 - 07:08 WIB

Bupati Tanah Bumbu Hadiri RUPS-LB Bank Kalsel, Apresiasi Kinerja 2024

13 Maret 2025 - 21:12 WIB

Bupati Tanah Bumbu Hadiri RUPS-LB Bank Kalsel, Apresiasi Kinerja 2024

13 Maret 2025 - 21:09 WIB

Dini Hari, Sekda Tanbu Mendadak Diganti Plh, Begini Alasan Bupati Andi Rudi Latif

13 Maret 2025 - 00:28 WIB

Trending di Advetorial