BATULICIN,Newskalsel.com – Selama diterpa badai pandemi virus corona disease 2019 (Covid-19) angka minat baca di Kabupaten Tanah Bumbu terjun bebas.
Namun Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) setempat terus berusaha mendongkrak kembali melalui beragam strategi. Diantaranya melalui lomba baca puisi.
“Kami melaksanakan lomba baca puisi kategori pelajar dan umum. Grand finalnya dilaksanakan hari ini. Harapannya bisa kembali meningkatkan kembali minat baca,” ungkap Plt Kadispersip Tanah Bumbu Muhammad Yusri, usai membuka lomba, Rabu (23/3/2022).
Dikatakan Yusri, babak final dilaksanakan di Lantai II Gedung Dispersip Tanah Bumbu. “Finalis masing-masing kategori 6 orang hasil seleksi dipenyisihan,” tegasnya.
Babak penyisihan sudah dilakukan pekan lalu melalui penampilan kiriman video dari peserta. “Kategori yang diseleksi 36 orang dan kategori umum 16 peserta,” terangnya.
Kemudian, lanjut Yusri, aksi mereka dalam rekaman diseleksi tim juri profesional di bidangnya. Lantas dipilih 6 finalis dari pelajar dan 6 juga finalis umum.
“Jurinya unsur guru, seniman dan pelaku literasi,” jelasnya.
Lomba ini sengaja dilaksanakan saat ini mengambil momentum rangkaian Hari Jadi Kabupaten Tanah Bumbu XIX 2022.
“Kami optimis lomba ini akan berdampak positif bagi perkembangan minat baca di Bumi Bersujud,” tukasnya.
Saat ini, sambungnya, perlahan tapi pasti angka minat baca di Bumi Bersujud mulai meningkat. Meski begitu, pihaknya terus berupaya mengembalikan lebih bagus lagi seperti sedia kala sebelum dihantam badai pandemi.
“Selain itu kami juga masif melaksanakan kegiatan perpustakaan keliling secara mobile ke seluruh desa di 12 kecamatan. Kemudian juga peluncuran program perpustakaan digital menjawab tantangan cepatnya perkembangan teknologi,” tutupnya.